Abstrak


Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Contextual Teaching And Learning (CTL) dan Model Konvensional Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi di SMK Wikarya Karanganyar


Oleh :
Hanita Annisa Nina Hardi - K7407087 - Fak. KIP

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL), terhadap prestasi belajar akuntansi siswa kelas XI program keahlian akuntansi di SMK Wikarya Karanganyar. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode eksperimen semu (quasi experimental research). Populasi adalah seluruh siswa kelas XI p rogram keahlian akuntansi SMK Wikarya Karanganyar tahun ajaran 2010/2011 yang terdiri dari 2 kelas dengan jumlah siswa sebanyak 72 siswa. Sampel diambil dengan Cluster Random Sampling, yaitu untuk kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas eksperimen yaitu kelas XI.D berjumlah 36 siswa dan kelas kontrol yaitu kelas XI.E berjumlah 36 siswa. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini berupa tes. Tes sebagai alat pengumpulan data harus diuji melalui tingkat kesukaran soal, daya beda soal, validitas soal dan re liabilitas soal. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Matched Group Designs. Teknik analisi data dengan teknik prasyarat analisis yaitu dengan teknik matching sample untuk mengetahui kedua kelas berangkat dari titik tolak yang sama pada awal dilakukan eksperimen. Setelah melakukan prasyarat analisis kemudian melakukan pengujian hipotesis dengan menggunakan uji t untuk mengetahui perbedaan prestasi belajar. Berdasarkan hasil analisis diperoleh t hitung > ttabel atau 2,65 > 1,997 pada taraf signifikansi 5% dan db = 69, sedangkan nilai rata -rata kelas kontrol sebesar 74,33 dan nilai rata-rata kelas eksperimen sebesar 81,78. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh dari pembelajaran model Contextual Teaching and Learning (CTL) dengan model konvensional, yaitu terdapat perbedaan prestasi belajar dimana model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) lebih baik dibandingkan dengan menggunakan model konvensional .