Abstrak


Analisa E-Banking Dalam Meningkatkan Jasa Dan Layanan Perbankan Di Bank Tabungan Negara Kcp Sukoharjo


Oleh :
Fakih Lukitasari - F3608030 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Adapun tujuan penelitian yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) produk-produk layanan perbankan apakah yang menggunakan teknologi e-banking; 2) sejauh mana kinerja e-banking di PT. Bank Tabungan Negara(Persero)Tbk; dan 3) pengaruh penggunaan produk layanan e-banking terhadap kinerja produk perbankan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh nasabah Bank Tabungan Negara KCP Sukoharjo dengan sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 40 orang responden. Metode penelitian yang digunakan menggunakan metode kuantitatif dengan alat analisis yang digunakan yaitu analisis univariate (deskriptif). Hasil analisis menunjukkan bahwa: 1) Produk perbankan yang menggunakan e-Banking adalah produk pendanaan yaitu tabungan, 2) Sejauh mana kinerja e-banking di PT. Bank Tabungan Negara(Persero)Tbk. Hal tersebut dapat dilihat pada pilihan nasabah dimana seluruh nasabah sebagai responden atau sebesar 100% menggunakan e-banking. Dari hasil penilaian pada topik sebelumnya bahwa dari 4 (empat) indikator yang digunakan, 3 (tiga) indikator yaitu tangible, reliability, competence menjawab setuju dan 1 (satu) indikator yaitu convinience menjawab cukup. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan e-Banking kinerja terhadap produk pendanaan meningkat dibanding dengan yang tidak menggunakan teknologi e-Banking; dan 3) Kinerja e-banking secara keseluruhan berkategori tinggi, e-banking diterima oleh nasabah sebagai akses dalam mempermudah berbagai transaksi, seperti tarik tunai, pembayaran online yang mereka butuhkan. Kata Kunci: e-Banking, Jasa, Layanan, Tangible, Reliability, Competence Convinience, dan Perbankan.