Abstrak


Tingkat keberhasilan penyampaian SPT tahunan orang pribadi tahun 2009 dengan kegiatan penyuluhan (studi kasus di KP2KP Wonogiri)


Oleh :
Ardiana Widiastuti - F3407016 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui manfaat serta pengaruh yang didapat dengan adanya penyuluhan perpajakan yang di lakukan oleh KP2KP Wonogiri untuk menambah tingkat kepatuhan penyampaian SPT Tahunan. Langkah yang dilakukan dalam penelitia ini adalah mencari data kepatuhan tahun 2008 dan 2009 lalu dihitung menggunakan rasio efektifitas. Hasil yang didapat digunakan untuk membandingkan data sebelum adanya penyuluhan dan setelah adanya penyuluhan. Dari penelitian yang telah penulis lakukan dapat diambil kesimpulan bahwa masih banyaknya Wajib Pajak di daerah-daerah yang masih tidak mengerti apa artinya pajak bagi negara dan mereka juga tidak bisa mengisi SPT Tahunan sehingga mereka masih malas menyampaikan pajak terutangnya. Berdasarkan hasil penelitian tersebut penulis mengajukan beberapa saran yaitu memanfaatkan penggunaan Mobil Tax Unit untuk melakukan penyuluhan perpajakan di daerah-daerah yang terpencil, meningkatkan kualitas aparat perpajakan baik kualitas pengetahuan mengenai perpajakan dan pelayanan pajak serta kualitas moral aparatur pajak, meningkatkan kualitas pelayanan kepada Wajib Pajak antara lain dengan memberikan kemudahan pembayaran pajak. The purpose of this study is to determine the benefits and the influence gained by the elucidation of taxation which is done by KP2KP Wonogiri to increase the level of compliance of submission tax returns. Steps taken in this resaearch is seeking compliance data in 2008 and 2009 and then calculated using the ratio of effectiveness. The results obtained were used to compare data before and after the extension of the counseling. From the research done by the writer can conclude that there are still many taxpayers in areas that still do not understand what it means for the state tax and they also can not fill out tax returns so they are still lazy submit taxes become due. Based on these results the authors propose some suggestions that exploit the use of Car Tax Unit to conduct counseling taxation in remote areas, improve the quality of both the quality of knowledge of the tax authorities on taxation and tax services as well as the moral quality of tax officials, to improve the quality of service to taxpayers between others by providing easy tax payment.