Abstrak


Laporan Proyek Akhir Rancang Bangun Roller Mesin Pemeras Batang Sorghum


Oleh :
Yayan Septian Adi Nugraha - I8108053 - Fak. ISIP

Proyek Akhir ini bertujuan untuk menentukan sistem roller pada mesin pemeras batang sorgum, apakah mesin pemeras yang digunakan ini mampu untuk memeras batang sorgum. Metode yang dilakukan meliputi menentukan kekuatan poros, kekuatan roda gigi, kekuatan metal, kekuatan pasak, kekuatan mur dan baut, gaya tekan roller, menguji gaya tekan batang sorgum, serta menentukan kapasitas penggilasan batang sorgum. Dari pengujian yang dilakukan, dihasilkan suatu mesin pemeras batang sorghum, dengan gaya tekan pada roller sebesar 9152,38 N, gaya untuk memeras satu batang sorgum sebesar 2597,5 N, kekuatan gaya poros yang diterima sebesar 18624,69 N, kapasitas mesin pemeras batang sorgum dengan mengabaikan panjang roller adalah 32 batang dan kapasitas pemerasan per jam dari mesin pemeras batang sorgum dengan mempertimbangkan panjang roller adalah 3945 kg / jam.