Abstrak


Peningkatan Kemampuan Bercerita Dengan Menggunakan Media Kartun Melalui Lcd Pada Siswa Kelas Ii Sd Negeri 2 Sidoharjo Kecamatan Polanharjo Kabupaten Klaten Tahun Pelajaran 2010/2011


Oleh :
Handoko Saputro - X7107031 - Fak. Sastra dan Seni Rupa

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan bercerita pada siswa kelas II SD Negeri Sidoharjo, Polanharjo, Klaten tahun pelajaran 2010/2011. Penelitian ini berbentuk Penelitian Tindakan Kelas. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas II SD Negeri 2 Sidoharjo Polanharjo Klaten tahun pelajaran 2010/2011. Responden berjumlah 14 siswa yang terdiri dari 10 siswa laki-laki dan 4 siswa perempuan. Sumber data yang digunakan adalah informasi dari narasumber yaitu guru kelas II dan siswa dan hasil pengamatan proses pembelajaran dengan media kartun melalui LCD. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumen, observasi, dan metode tes. Untuk menguji validitas data penulis menggunakan triangulasi sumber data dan triangulasi metode. Teknik analisis data menggunakan teknik interaktif yaitu meliputi tiga buah komponen yaitu reduksi data, sajian data, dan penarikan simpulan atau verifikasi. Proses penelitian dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap, yaitu: (1) perencanaan tindakan, (2) pelaksanaan tindakan, (3) observasi, dan (4) refleksi. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa media kartun melalui LCD dapat meningkatkan kemampuan bercerita siswa kelas II SD Negeri 2 Sidoharjo Polanharjo Klaten tahun pelajaran 2010/ 2011. Hal ini dapat dibuktikan dengan diperolehnya peningkatan rata- rata nilai siswa, nilai hasil tes awal sebelum tindakan yaitu 56,07 dengan ketuntasan klasikal 35,71%. Pada siklus I, nilai rata-rata kelas mencapai 64,28 dengan ketuntasan klasikal 71,42%. Pada siklus II nilai rata-rata kelas meningkat 74,29 dengan ketuntasan klasikal 92,85 %.