Abstrak


Penerapan active learning dengan metode information search untuk meningkatkan aktivitas belajar biologi siswa Kelas X-11 Sma Negeri 1 Sukoharjo Tahun Pelajaran 2010/2011


Oleh :
Ratna Widyaningrum - K4307047 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan 1) aktivitas belajar biologi melalui penerapan Active Learning dengan metode Information Search 2) hasil belajar biologi sebagai dampak dari peningkatan aktivitas belajar biologi siswa kelas X-11 SMA Negeri 1 Sukoharjo. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) yang dilaksanakan dalam 3 siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subyek penelitian adalah siswa kelas X-11 SMA Negeri 1 Sukoharjo tahun ajaran 2010/2011. Data penelitian diperoleh melalui penyebaran angket, observasi, tes dan wawancara. Teknik analisis data adalah dengan teknik analisis deskriptif. Validasi data dengan menggunakan teknik triangulasi sumber data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan tindakan kelas melalui penerapan Active Learning dengan metode Information Search dapat meningkatkan 1) aktivitas belajar biologi siswa dan 2) hasil belajar biologi siswa sebagai dampak dari peningkatan aktivitas belajar. Hal ini didasarkan pada hasil angket, observasi, tes dan wawancara. Rata-rata nilai persentase capaian setiap indikator dari angket aktivitas belajar siswa untuk siklus I 66,75 % dan siklus II 74,19% (meningkat 7,4%), sedangkan untuk siklus III sebesar 81,19% (meningkat 7%). Rata-rata nilai persentase capaian setiap indikator yang didapatkan dari hasil observasi aktivitas belajar siswa untuk siklus I sebesar 57,13% dan siklus II 70,16% (meningkat 13,03%), sedangkan untuk siklus III sebesar 81,93% (meningkat 11,77%). Rata-rata nilai persentase capaian setiap indikator yang didapatkan dari hasil observasi hasil belajar ranah afektif untuk siklus I sebesar 62,41% dan siklus II 78,98% (meningkat 16,57%), sedangkan untuk siklus III sebesar 84,54% (meningkat 5,56%). Rata-rata nilai persentase capaian setiap indikator yang didapatkan dari hasil observasi hasil belajar ranah psikomotor untuk siklus I sebesar 60,10% dan siklus II 70,94% (meningkat 10,84%), sedangkan untuk siklus III sebesar 79,91% (meningkat 8,97%). Rata-rata hasil belajar ranah kognitif berdasarkan tes evaluasi untuk siklus I sebesar 71,7 dan siklus II 73,63(meningkat 1,93), sedangkan untuk siklus III sebesar 88,25% (meningkat 14,62). Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan Active Learning dengan metode Information Search dapat meningkatkan 1) aktivitas belajar biologi siswa kelas X-11 SMA Negeri 1 Sukoharjo dan 2) hasil belajar biologi siswa seiring dengan peningkatan aktivitas tersebut.