Abstrak


Pembuatan Sistem Informasi Lokasi Rumah Sakit di Kota Surakarta


Oleh :
Desi Dwi Amini - M3209019 - Fak. MIPA

Keberadaan dan fasilitas rumah sakit di Kota Surakarta tersebar cukup merata di berbagai tempat, namun hingga saat ini belum ada gambaran mengenai letak-letak keberadaan rumah sakit tersebut. Untuk itu diperlukan suatu sistem informasi yang dapat menyajikan informasi keberadaan lokasi rumah sakit di Kota Surakarta. Tujuan dari penelitian ini untuk membangunan sistem informasi berbasis web mengenai lokasi rumah sakit di Kota Surakarta. Pembangun sistem ini dimulai dengan pengumpulan data, kemudian menganalisis data yang telah diperoleh. Setelah itu merancang sistem kemudian dilanjutkan dengan pembangunan program dengan menggunakan google map dan macromedia dreamweaver8. Bahasa pemrogaman yang digunakan pada pembuatan sistem ini adalah PHP dan database MYSQL. Sistem ini dapat membantu masyarakat khususnya Kota Surakarta tentang lokasi rumah sakit yang berada di Kota Surakarta. Sistem informasi lokasi rumah sakit di kota Surakarta ini telah berhasilo dirancang dan dibuat dan memiliki fasilitas yaitu fasilitas untuk pengunjung dan admin, fasilitas pengunjung terdiri dari data sejarah, visi, misi, fasilitas kesehatan di kota Surakarta serta lokasi dan informasi rumah sakitnya. Admin dapat melakukan update data pada sistem yang dapat diakses pengunjung. Kata Kunci : Google Maps, Rumah Sakit Surakarta, Sistem Informasi