Abstrak


Analisis Usaha Industri Wajit Skala Kecil Di Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat


Oleh :
Vitta Ika Andarwati - H1307034 - Fak. Pertanian

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis besarnya keuntungan, efisiensi dan risiko usaha industri wajit skala kecil di Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat. Metode dasar penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Penentuan daerah sampel dilakukan secara sengaja (purposive) yaitu di Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat, dengan pertimbangan bahwa di Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat adalah daerah pusat pembuatan wajit dan telah dijadikan produk makanan khas dari Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat. Pengambilan sampel responden dilakukan dengan cara sensus. Adapun jumlah responden sebanyak 30 orang. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan pencatatan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa biaya total rata-rata yang dikeluarkan oleh pengusaha wajit skala kecil di Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat selama bulan September 2011 sebesar Rp 5.504.584,85. Penerimaan rata-rata yang diperoleh setiap pengusaha adalah Rp 8.855.333,33 dan keuntungan rata-rata yang diperoleh sebesar Rp 3.350.748,48 per bulan. industri wajit skala kecil di Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat tersebut termasuk menguntungkan dengan nilai profitabilitas sebesar 60,87%. Industri wajit skala kecil di Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat yang dijalankan selama ini sudah efisien yang ditunjukkan dengan R/C lebih dari satu yaitu sebesar 1,60 yang berarti setiap satu rupiah biaya yang dikeluarkan akan mendapatkan penerimaan sebesar 1,60 kali dari biaya yang dikeluarkan. Besarnya nilai koefisien variasi 1,70 dan nilai batas bawah keuntungan Rp -8.061.489,62. Hal ini dapat diartikan bahwa usaha industri wajit skala kecil di Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat memiliki risiko usaha yang tinggi.