Abstrak


Rancang Bangun Dapur Kowi Pelebur Alumunium Berbahan Bakar Minyak


Oleh :
Taufiq Hendrawan - I8106040 - Fak. Teknik

Dapur pelebur alumunium berbahan bakar minyak merupakan sarana yang sangat penting dalam praktikum pengecoran logam. Oleh karena itu dibuat dapur pelebur alumunium yang lebih mudah dalam pengoperasiannya dan efisien dalam penggunaan bahan bakarnya. Dapur peleburan ini dibuat dari tatanan bata tahan api yang dilekatkan dengan campuran semen dan pasir tahan api. Seluruh bahan tersebut dicampur dan diaduk dengan menggunakan tetes tebu dan air secukupnya. Dapur lebur mempunyai tinggi 62 cm, diameter luar 57 cm dan, diameter dalam 31 cm. Prinsip kerja dapur peleburan ini yaitu dengan mengalirkan bahan bakar yang terdapat dalam drum ke blower api. Blower ini digerakkan oleh tenaga listrik. Kemudian bahan bakar arang dikabutkan blower dibakar di dalam tungku. Peleburan 4 kg alumunium menggunakan bahan bakar solar diperlukan 5,8 liter (memerlukan biaya bahan bakar Rp. 26.100,00) dengan waktu peleburan 50-55 menit. Sedangkan dengan menggunakan oli bekas diperlukan 6 liter (biaya Rp. 18.000,00), dan memerlukan waktu peleburan 60-65 menit. Pembuatan dapur lebur ini menghabiskan total biaya Rp. 1.576.600,00. Kata Kunci : Latar Belakang, Proses Peleburan, Hasil Percobaan.