Abstrak


Hubungan Antara Andropause dengan Kecemasan pada Pria di Kecamatan Jebres Surakarta


Oleh :
Raja Amelia Putriana - G0009179 - Fak. Kedokteran

Latar Belakang: Andropause adalah perubahan yang terjadi pada pria karena penurunan kadar testosteron. Perubahan yang terjadi tidak hanya pada aspek fisik, tetapi juga aspek psikis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara andropause dengan kecemasan pada pria. Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian observasi analitik dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive random sampling setelah diseleksi berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi penelitian dan sampel tidak dapat dipilih jika hasil L-MMPI >10. Subjek mengisi (1) Formulir biodata dan informed consent, (2) Kuesioner L-MMPI untuk mengetahui kejujuran responden dalam mengisi kuesioner, (3) Kuesioner Andropause sebagai pemeriksaan awal andropause dan (4) Kuesioner TMAS untuk mengetahui skor kecemasan. Diperoleh data sebanyak 60 subjek penelitian dan dianalisis menggunakan uji Chi-Kuadrat dilanjutkan dengan uji Koefisien Kontingensi (C). Hasil Penelitian: Dari analisis data dengan angka kemaknaan a = 0,05 diperoleh nilai p = 0,06 yang berarti p > 0,05 dengan keeratan hubungan 0,228 atau 22,8% dilihat dari nilai Koefisien Kontingensi (C). Simpulan Penelitian: Secara statistik, tidak ada hubungan yang signifikan antara andropause dengan kecemasan pada pria (p > 0,05). Kata Kunci: Andropause, Kecemasan