Abstrak


Perancangan Media Pembelajaran Audio Visual Melaksanakan Pekerjaan Finishing Bangunan Pada Siswa Kelas XI TKBB SMK Negeri 2 Surakarta


Oleh :
Abdul Hamid Al Amin - K1506003 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini adalah : (1) Merancang media pembelajaran audio visual melaksanakan pekerjaan finishing bangunan khususnya pada pokok bahasan melaksanakan pekerjaan pasang keramik lantai. (2) Menghasilkan media pembelajaran yang valid dan layak digunakan sebagai arternatif dan variasi media dalam pembelajaran di kelas. Penelitian dilaksanakan di 4 (empat) tempat, yaitu pada proses pengambilan gambar berada di rumah Bapak Suharto yang beralamat di Desa Wonorejo RT 04 RW 03, Kecamatan Polokarto, Kabupaten Sukoharjo. Kampus pusat Universitas Sebelas Maret Surakarta dengan alamat di Jl. Ir. Sutami 36 A, Kentingan Surakarta. Serta Kampus V Pendidikan Teknik dan Kejuruan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret Surakarta dengan alamat di Jl. A. Yani 200A, Pabelan, Surakarta. Sedangkan ujicoba dilaksanakan di SMK Negeri 2 Surakarta dengan alamat di Jl. LU. Adisucipto 33 Telp.0271-714901 Surakarta.Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian dan pengembangan (Research and Development). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI TKBB SMK Negeri 2 Surakarta yang berjumlah 33 siswa. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan deskriptif kualitatif untuk mengetahui kelayakan penggunaan media pembelajaran audio visual melaksanakan pekerjaan finishing bangunan sebagai media dalam pembelajaran. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) Pembuatan dan pengembangan media pembelajaran audio visual melaksanakan pekerjaan fhinising bangunan khususnya pada pokok bahasan melaksanakan pekerjaan pasang keramik lantai telah menghasilkan sebuah perangkat media pembelajaran yang dapat digunakan sebagai sumber belajar. (2) Produk media pembelajaran yang dihasilkan layak untuk digunakan sebagai alternatif dan variasi media pembelajaran dalam proses pembelajaran di SMK Negeri 2 Surakarta. Hal ini terbukti dari hasil review 3 ahli media menunjukkan bahwa video pembelajaran tersebut telah memenuhi 3 aspek kelayakan media pembelajaran, yaitu : (1) Aspek media pembelajaran (2) Aspek Substansi (3) Aspek instruksional pembelajaran. Sedangkan dari hasil uji lapangan menunjukkan bahwa dengan adanya video tersebut dapat menarik minat belajar siswa, efisien waktu, mudah difahami dan mengurangi kejenuhan siswa dalam belajar. Kata Kunci : Keramik Lantai, Video Pembelajaran, Finishing Bangunan