Abstrak


Perilaku Model Tereduksi di Laboratorium Struktur Rel Kereta Api dengan Perkuatan Cerucuk Kayu Ditinjau dari Pola Lendutan Akibat Pembebanan Statis Repetitif Divalidasi Analisis Plaxis 3d Reduced Model Behaviour of Railway Structures With Short-Pile Reinf


Oleh :
Fico Dio Agrensa - I0108010 - Fak. Teknik

Rel kereta api yang merupakan komponen pendukung utama dari sistem transportasi kereta api diharuskan memenuhi persyaratan umum. Beban yang besar dan kecepatan yang tinggi menjadi acuan dalam persyaratan pembuatan struktur tersebut. Tujuannya agar pelaksanaan kegiatan transportasi kereta api menjadi optimal dalam hal keamanan dan kenyamanan. Salah satu permasalahan yang sering terjadi adalah penurunan pada timbunannya. Mengacu pada kondisi tersebut, perkuatan diperlukan untuk mengantisipasi kerusakan yang terjadi. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengetahui perilaku struktur rel kereta api dengan skala tereduksi dari ukuran aslinya di Laboratorium Mekanika Tanah UNS. Tiga kondisi subgrade yang berbeda yang digunakan secara berturut-turut adalah tanah pasir, tanah lempung, dan tanah lempung dengan perkuatan cerucuk kayu. Penurunan dan pola lendutan yang diperoleh dari pengujian model laboratorium kemudian divalidasi dengan Plaxis 3D v.1.6. Berdasarkan pengujian model laboratorium diperoleh kesimpulan bahwa pengaplikasian perkuatan tiang cerucuk kayu pada tanah lempung dapat mengurangi penurunan secara signifikan, besarnya selisih perbandingan penurunan dengan tanah lempung mencapai 69,5414 %, sedangkan dengan tanah pasir mencapai 73,7073 %. Perbandingan penurunan maksimum yang antara model laboratorium dengan model Plaxis 3D adalah berkisar dari 0,22 – 96,87 % untuk tanah pasir, 0,13 – 148,599 % untuk tanah lempung, dan 3,6 – 124,58 % untuk tanah lempung dengan perkuatan cerucuk. Kata kunci : struktur rel kereta api, tiang cerucuk, tanah pasir, tanah lempung, penurunan, Plaxis 3D