Abstrak


Perancangan Website Batik Bamboo Solo sebagai Penunjang Pemasaran, melalui Media Internet


Oleh :
Rudy Wijayanto - C9508063 - Fak. Sastra dan Seni Rupa

Pengantar karya tugas akhir ini berjudul Perancangan Website Batik Bamboo Solo Sebagai Penunjang Pemasaran, Melalui Media Internet. Adapun masalah yang dikaji adalah karena Batik Bamboo adalah salah satu tempat pembuatan dan penjualan batik di Solo, namun masih kurang dalam melakukan kegiatan promosi baik lokal maupun meluas sampe pelosok nusantara, sehingga masyarakat belum tahu banyak tentang Batik Bamboo dan juga mengingat image karaktertistik dari Batik Bamboo yang kurang kuat, sehingga sangat diperlukan sebuah kontribusi perancangan sebuah website beserta media penunjangnya untuk memajukan Batik Bamboo. Tujuan dari perancangan ini adalah merancang sebuah website yang sesuai dengan image Batik Bamboo dan media promosi yang efektif dan efisien guna menciptakan pencitraan yang lebih segar dan inovatif. Banyaknya pengusaha batik yang berada di kota solo, membuat jenis usaha ini bukan merupakan hal yang baru lagi di kalangan masyarakat. Perancangan suatu strategi promosi secara berkelanjutan sangat dibutuhkan guna menjaga persaingan antar pengusaha tersebut. Oleh karena itu, dibuatlah perancangan website dari Batik Bamboo Solo yang menarik, efektif, efisien, dan komunikatif.