Abstrak


Analisis Usaha dan Strategi Pengembangan Industri Jipang di Kecamatan Pituruh Kabupaten Purworejo


Oleh :
Retmana Christy D.W. - H0808139 - Fak. Pertanian

Penelitian bertujuan mengetahui besarnya biaya, penerimaan, pendapatan, keuntungan, profitabilitas, dan resiko dari industri jipang di Kecamatan Pituruh, Kabupaten Purworejo, mengidentifikasi faktor-faktor eksternal dan internal bagi industri jipang di Kecamatan Pituruh, Kabupaten Purworejo, serta menentukan prioritas strategi yang dapat diterapkan pada industri jipang di Kecamatan Pituruh, Kabupaten Purworejo Metode dasar penelitian ini adalah deskriptif analitis. Metode penentuan lokasi penelitian dilakukan secara sengaja, yaitu Kecamatan Pituruh, Kabupaten Purworejo. Pengambilan responden untuk analisis usaha dilakukan secara sensus. Pengambilan responden untuk strategi pengembangan dengan menggunakan key informant. Metode analisis data dalam analisis asaha yaitu analisis biaya, keuntungan, penerimaan, pendapatan, profitabilitas, dan risiko usaha. Metode analisis data dalam strategi pengembangan yaitu dengan Matriks EFE dan Matriks IFE, Matriks IE, Matriks SWOT, dan Matriks QSP. Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa biaya total rata-rata yang dikeluarkan dalam usaha industri jipang di Kecamatan Pituruh, Kabupaten Purworejo selama bulan Mei 2012 sebesar Rp. 3.552.282,00, dengan penerimaan rata-rata sebesar Rp. 3.917.020,00. Pendapatan rata- rata yang diperoleh sebesar Rp. 1.023.380,00. Keuntungan rata-rata yang diperoleh dalam satu bulan sebesar Rp. 364.738,00 dengan nilai profitabilitas sebesar 8,35%. Industri jipang mempunyai resiko dan memiliki peluang mengalami kerugian sebesar Rp. 823.504,00. Faktor internal dalam perkembangan industri jipang terdiri dari aspek manajemen usaha, sumber daya manusia, kegiatan produksi, keuangan, pemasaran, dan ketersediaan nira. Faktor eksternal dalam perkembangan industri jipang meliputi kondisi pemasok beras ketan, teknologi, persaingan, kondisi sosial budaya dan kebijakan pemerintah. Prioritas strategi yang dapat diterapkan pada industri jipang di Kecamatan Pituruh, Kabupaten Purworejo yaitu menjalin kemitraan dengan pengusaha besar untuk membantu pemasaran jipang ke luar daerah. Berdasarkan hal tersebut, sebaiknya para pengusaha industri jipang di Kecamatan Pituruh, Kabupaten Purworejo menerapkan strategi sesuai dengan prioritas yang sudah disusun. Strategi ini lebih efektif jika pemerintah juga ikut berperan aktif di dalamnya