;

Abstrak


Pengaruhn-Asetil Sistein Oral Terhadap Penurunan Kadar Tnf-?dan Prokalsitonin pada Pasien Penyakit Ginjalkronis Stadium V Yangmenjalanicapd di RSUD dr. Moewardi Surakarta


Oleh :
Sri Marwanta - S500708025 - Sekolah Pascasarjana

Latar Belakang Penanda inflamasi seperti Tumor Necrosis Factor – Alpha(TNF-a) dan C reactive protein(CRP) meningkat seiring dengan penurunan fungsi ginjal menunjukkan bahwa Penyakit Ginjal Kronis (PGK) merupakan proses inflamasi kronis. Faktor terlibat dalam memicu proses inflamasi termasuk stres oksidatif. Proses inflamasi juga memicu pembentukan reactive oxygen species (ROS). N-asetilsistein merupakan senyawa yang mengandung tiol dengan efek antioksidan dan antiinflamasi. Tujuan Penelitian Untuk membuktikan pengaruh NAS oral terhadap penurunan TNF-a dan PCT pada pasien PGK stadium V yang menjalani CAPD, sehingga dapat menurunkan morbiditas dan mortalitas pasien. Metode Penelitian Jenis penelitian experimental dengan Randomized Control Trial (RCT), melibatkan 34 pasien PGK dengan CAPD dan memenuhi criteria inklusi dan eksklusi. Terbagi 17 pasien sebagai kelompok control (Plasebo) dan 17 pasien sebagai kelompok NAS oral. Dilakukan pemeriksaan data variabel – variabel penelitian sebelum dan sesudah perlakuan. Analisa statistic dengan SPSS.15for windows . Hasil Penelitian Pada kelompok Kontrol didapatkan selisih TNF-a post dan pre - 0,14 ± 0,80, sedangkan pada kelompok NAS oral didapatkan selisih TNF-a post dan pre 0,56 ± 0,54, secara statistic bermakna dengan p=0,006. Pada kelompok Kontrol didapatkan selisih PCT post dan pre - 0,095 ± 0,22 sedangkan pada kelompok NAS oral didapatkan selisih PCT post dan pre 0,50 ± 0,82 secara statistik bermakna dengan p<0,01.Korelasi Kadar TNF-a dan PCT sebelum perlakuan p= 0,016 dan sesudah mendapatkan perlakuan p= 0,002 untuk semua kelompok sampel. Kesimpulan NAS oral secara bermakna menurunkan kadar TNF-a dan PCT dibandingkan kontrol, dan ada korelasi antara kadar TNF-a dengan PCT pada pasien PGK stadium V yang menjalani CAPD. Kata kunci : Penyakit Ginjal Kronis, Continous Ambulatory Peritoneal Dialysis, TNF-a, PCT, N- Asetil Sistein oral