Abstrak


Cd Pembelajaran Gerakan Kesehatan Berbasis Multimedia Untuk Pendidikan Anak Usia Dini


Oleh :
Elsa Trasyani Nim - M3109026 - Fak. MIPA

Pendidikan anak usia dini (PAUD) adalah suatu proses pembinaan tumbuh kembang anak sejak lahir hingga dibawah 5 tahun secara menyeluruh. Khusus untuk pembelajaran gerakan kesehatan berbasis multimedia akan sangat membantu pendidik untuk mengajarkan tentang kesehatan anak. Tujuan dari Tugas Akhir ini adalah untuk membuat CD pembelajaran gerakan kesehatan berbasis multimedia untuk pendidikan anak usia dini. Serta memberikan suatu alternatif sistem pembelajaran yang lebih efektif dan efisien. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penyusunan Tugas Akhir ini adalah observasi, studi pustaka dan browsing. Aplikasi ini dikembangkan dengan menggunakan Action Script. Software yang digunakan untuk membuat aplikasi ini yaitu Adobe Flash Professional CS5.5. Dengan adanya aplikasi CD pembelajaran gerakan kesehatan berbasis multimedia untuk pendidikan anak usia dini, dapat diambil kesimpulan bahwa aplikasi ini terdapat 3 menu yang terdiri dari gerakan kesehatan, permainan, dan latihan. Pada gerakan kesehatan terdapat 3 sub menu yaitu gerakan di tempat, gerakan lompat dan gerakan kesehatan. Pada permainan terdapat permainan sederhana untuk anak-anak. Dan soal latihan sederhana yang dipilih secara acak