Abstrak


Gambaran Pelaksanaan Safety Permit Sebagai Upaya Pencegahan Kecelakaan Kerja Di Pt. Pupuk Kujang Cikampek


Oleh :
Artina Paentysari - R0009019 - Fak. Kedokteran

Tujuan: Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui kebijakan, prosedur pendistribusian dan jenis-jenis safety permit yang ada di PT Pupuk Kujang Cikampek. Metode: Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode deskriptif yang memberikan gambaran tentang pelaksanaan safety permit. Pengambilan data mengenai safety permit dilakukan melalui observasi langsung ke lapangan, wawancara kepada karyawan serta studi kepustakaan tentang data sekunder yang berasal dari dokumen-dokumen resmi milik perusahaan yang berkaitan dengan safety permit di PT Pupuk Kujang Cikampek. Hasil: Hasil penelitian ini menggambarkan pelaksanaan safety permit sebagai upaya pencegahan kecelakaan kerja di PT. Pupuk Kujang Cikampek meliputi pengidentifikasian sumber-sumber bahaya, tujuan safety permit, ruang lingkup safety permit, prosedur permintaan safety permit, formulir safety permit, yang berhak mengeluarkan safety permit, prosedur pengeluaran safety permit, macam-macam safety permit dan pembaharuan serta perpanjangan safety permit. Kemudian data dibahas dengan menilai dan membandingkannya dengan Peraturan Menteri Tenaga Kerja RI No. PER-05/Men/1996 tentang “Sistem Manajemen K3 pada lampiran II bagian 6 tentang Keamanan Bekerja Berdasarkan Sistem Manajemen K3dan standart yang ada. Simpulan: PT. Pupuk Kujang telah melaksanakan penerapan safety permit sehingga dapat mencegah terjadinya kecelakaan kerja di semua wilayah perusahaan sesuai dengan Peraturan Menteri Tenaga Kerja RI No. PER-05/Men/1996 tentang “Sistem Manajemen K3 pada lampiran II bagian 6 tentang Keamanan Bekerja Berdasarkan Sistem Manajemen K3