Abstrak


Proses Pengendalian Mutu Simplisia Nabati di PT. Jamu Air Mancur Solo


Oleh :
Lani Septya Aripin - H3104068 - Fak. Pertanian

ABSTRAK Obat tradisional adalah obat jadi atau obat terbungkus yang berasal dari bahan tumbuh-tumbuhan, hewan, mineral dan atau sediaan galeniknya atau campuran dari bahan-bahan tersebut yang belum ada data klinis serta digunakan untuk usaha kesehatan berdasarkan pengalaman (Gunawan, 1989)
Jamu adalah salah satu jenis obat tradisional bangsa Indonesia yang berasal dari ramuan berbagai macam tanaman obat. Sekarang ini banyak sekali jenis-jenis jamu yang beredar di masyarakat, seperti jamu gendong, jamu godog, dan jamu praktis. Berdasarkan penelitian dari berbagai ahli kesehatan menjelaskan bahwa jamu mempunyai beberapa kelebihan, misalnya tingkat bahaya yang lebih rendah daripada obat kimia. Selain itu penerimaan tubuh manusia terhadap jamu yang berasal dari tanaman ternyata lebih mudah (Avy, 2001).
Jamu atau obat tradisional adalah salah satu warisan budaya bangsa yang harus dilestarikan. Jamu sudah ada sejak berabad-abad yang lalu dan hingga saat ini masih dikonsumsi oleh sebagian masyarakat Indonesia. Di dalam jamu terkandung bahan-bahan yang berasal dari tanaman obat asli Indonesia. Khasiat dari jamu itu yang menjadikannya tetap dikonsumsi oleh masyarakat hingga sekarang.