Abstrak
Perbedaan Pengaruh Metode Drill Dan Game Terhadap Kemampuan Passing Bola Bawah Dalam Sepakbola Pada Siswa Usia 12-14 Tahun Sekolah Sepakbola Pesat Indonesia Karanganyar Tahun 2012
Oleh :
Hermawan Bayu Saputro - K5608109 - Fak. KIP
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Ada tidaknya perbedaan pengaruh metode drill dan game terhadap kemampuan passing bawah dalam permainan sepakbola pada siswa usia 12-14 tahun Sekolah Sepakbola Pesat Indonesia Karanganyar tahun 2012. (2) Metode latihan yang lebih baik pengaruhnya antara metode drill dan metode game terhadap kemampuan passing bawah dalam permainan sepakbola pada siswa usia 12-14 tahun Sekolah Sepakbola Pesat Indonesia Karanganyar tahun 2012.
Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan rancangan pretest posttest design. Populasi penelitian ini Populasi penelitian ini siswa usia 12-14 tahun Sekolah Sepakbola Pesat Indonesia Karanganyar tahun 2012 berjumlah 40 orang. Keseluruhan populasi dijadikan sampel penelitian, sehingga penelitian ini penelitian populasi. Pengumpulan data dalam penelitian ini dengan tes kemampuan passing bawah sepakbola. Teknik analisis data yang digunakan dengan uji t pada taraf signifikansi 5%.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, (1) Ada perbedaan pengaruh metode drill dan game terhadap kemampuan passing bawah dalam sepakbola pada siswa usia 12-14 tahun Sekolah Sepakbola Pesat Indonesia Karanganyar tahun 2012, dengan nilai perhitungan thit sebesar 3,8326 dan ttabel sebesar 2,093 pada taraf signifikasi 5%. (2) Metode drill lebih baik pengaruhnya daripada metode game terhadap kemampuan passing bawah dalam sepakbola pada siswa usia 12-14 tahun Sekolah Sepakbola Pesat Indonesia Karanganyar tahun 2012. Kelompok 1 (kelompok metode drill) memiliki peningkatan kemampuan passing bawah sepakbola sebesar 53.40%. Sedangkan kelompok 2 (kelompok metode game) memiliki peningkatan sebesar 28.99%.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh simpulan: (1) Ada perbedaan pengaruh yang signifikan metode drill dan game terhadap kemampuan passing bawah dalam sepakbola pada siswa usia 12-14 tahun Sekolah Sepakbola Pesat Indonesia Karanganyar tahun 2012, dengan nilai perhitungan thit sebesar 3,8326 dan ttabel sebesar 2,093 pada taraf signifikasi 5%. (2) Metode drill lebih baik pengaruhnya daripada metode game terhadap kemampuan passing bawah dalam sepakbola pada siswa usia 12-14 tahun Sekolah Sepakbola Pesat Indonesia Karanganyar tahun 2012. Kelompok 1 (kelompok metode drill) memiliki peningkatan kemampuan passing bawah sepakbola sebesar 53.40%. Sedangkan kelompok 2 (kelompok metode game) memiliki peningkatan sebesar 28.99%.