Abstrak


Pengaruh Pengungkapan Corporate Social Responsibility, Institutional Ownership, Leverage Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bei)


Oleh :
Ria Rahardini - F1310075 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh corporate social responsibility disclosure, institutional ownership, leverage, dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan Manufaktur yang tercatat di BEI tahun 2009, 2010, dan 2011. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh perusahaan Manufaktur yang go public dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2009, 2010, dan 2011 . Sampel diambil dengan metode purposive sampling. Analisis data dilakukan dengan menggunakan regresi linier berganda. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa 1). Pengungkapan corporate social responsibility berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Hal ini terlihat dari koefisien regresi sebesar 0,054 dengan tingkat signifikansi sebesar 0.000 2). institutional ownership tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Hal ini terlihat dari koefisien regresi sebesar 0.001 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,019 3). leverage berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Hal ini terlihat dari koefisien regresi sebesar 0.164 dengan tingkat signifikansi sebesar 0.000. 4).ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Hal ini terlihat dari koefisien regresi sebesar 0.172 dengan nilai signifikansi sebesar 0.057.