Abstrak


Tingkat Kemampuan Keterampilan Dasar Sepakbola Ssb Liga Bocah 2012 Piala Persis Solo Kelahiran 1999 Se Kota Surakarta Tahun 2012


Oleh :
Haris Kukuh Triasmono - K5608049 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Tingkat Keterampilan Dasar Sepak Bola SSB Liga Bocah 2012 Piala Persis Solo Kelahiran 1999 Se Kota Surakarta Tahun 2012. Penelitian ini menggunakan metode diskriptif normatif survey yang bertujuan untuk mendapatkan informasi mengenai fenomena-fenomena atau situasi yang aktual atau yang ada pada saat penelitian berlangsung. Penelitian ini menggunakan subjek penelitian yang berjumlah 144 siswa yang terdiri atas 18 anak dari masing-masing SSB peserta Liga Bocah 2012 Piala Persis Solo Kelahiran 1999 Se Kota Surakarta Tahun 2012. Teknik pengumpulan data dengan tes dan pengukuran. Data yang dikumpulkan yaitu tes keterampilan bermain sepak bola untuk anak usia 15 tahun ke bawah, Adapun macam testnya yaitu (Menimang-nimang bola (jugling), menendang bola dengan kaki dalam, menendang bola dengan kura-kura kaki bagian dalam, menendang bola dengan kura-kura kaki penuh, menyondol bola, menggiring bola, melempar bola, dan latihan kombinasi). Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini ialah uji reliabilitas, menghitung t-score dan menyusun norma. Hasil penelitian : hasil penelitian diperoleh kategori dari hasil pencocokan norma yang telah dibuat dengan kemampuan teknik dasar sepak bola pada SSB Liga Bocah 2012 Piala Persis Solo Kelahiran 1999 Se Kota Surakarta, dapat dilihat bahwa dari 144 anak, anak yang memiliki kemampuan berkategori baik yaitu sebesar 12 % = 17 anak (rata-rata score 456,93), kategori sedang 46 % = 66 anak (rata-rata score 401,54), cukup 35 % = 50 anak (rata-rata score 361,44), kurang 8 % = 11 anak (rata-rata score 323,63). Kesimpulan penelitian ini adalah tingkat kemampuan keterampilan teknik dasar sepak bola SSB Liga Bocah 2012 Piala Persis Kelahiran 1999 Se Kota Surakarta Tahun 2012 dalam kategori sedang yaitu dengan rata-rata score senilai 401,54.