Abstrak


Pengaruh karakteristik informasi sistem akuntansi manajemen terhadap kinrja manajerial desentralisasi dan budaya organisasi sebagai variabel pemoderasi (studi kasus pada hotel berbintang di Surakarta)


Oleh :
Rica Noviyanti - F0300065 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah mencari jawaban atas pengujian secara empiris pengaruh karakteristik informasi akuntansi manajemen terhadap kinerja manajerial, dengan mendefinisikan desain sistem akuntansi manajemen dalam bentuk tersedianya berbagai karakteristik informasi sistem akuntansi manajemen, yaitu informasi yang memiliki karakteristik broadscope, timeliness, aggregate dan intregated, serta pengaruh interaksi desentralisasi dan budaya organisasi yang berfungsi sebagai variabel pemoderasi dalam hubungan pengaruh karakteristik informasi akuntansi manajemen dengan kinerja manajerial. Penelitian ini merupakan penelitian cross-sectional dengan desain survei (design survey) dan dilakukan dengan menggunakan teknik sampling purposive sampling. Instrumen yang digunakan untuk pengumpulan data dalam penelitian ini adalah kuesioner, yang disebar kepada manajer-manajer hotel berbintang di Surakarta. Metode pengujian hipotesis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Regresi Linier Sederhana dan Regresi Linier Berganda. Data yang diperoleh dari responden sebanyak 31 orang dianalisis dan didapatkan hasil pengujian yang menunjukkan bahwa tingkat ketersediaan karakteristik informasi sistem akuntansi manajemen yang meliputi empat karakteristik, yaitu broadscope, timeliness, aggregate dan intregated berpengaruh meningkatkan kinerja manajerial. Demikian pula dengan variabel desentralisasi dan budaya organisasi juga berpengaruh sebagai variabel yang memoderasi hubungan karakteristik informasi sistem akuntansi manajemen dengan kinerja manajerial.