Abstrak


Upaya peningkatan hasil belajar passing bola bawah sepakbola melalui pembelajaran dengan metode cooperative learning pada siswa kelas x 2 sma negeri 1 Boyolali tahun pelajaran 2012/2013


Oleh :
Candra Stya Hermawan - K5608092 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar passing bola bawah sepakbola pada siswa kelas X 2 SMA N 1 Boyolali tahun pelajaran 2012/2013 melalui penggunaan metode cooperative learning. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Sumber data dalam penelitian ini adalah siswa kelas X 2 SMA N 1 Boyolali tahun pelajaran 2012/2013 berjumlah 32 siswa, yang terdiri dari 10 siswa putra dan 22 siswa putri. Teknik pengumpulan data dengan observasi dan penilaian hasil belajar passing bola bawah sepakbola. Teknik analisis data yang digunakan penelitian ini adalah secara deskriptif yang didasarkan pada analisis kuantitatif dengan teknik persentase. Berdasarkan hasil penelitian ini analisis yang diperoleh peningkatan yang signifikan dari siklus I dan siklus II yang telah dilaksanakan. Kondisi awal hasil belajar passing bola bawah sepakbola yang masuk kategori tuntas yaitu 31.25% atau 10 siswa. Hasil belajar passing bola bawah sepakbola pada siklus I masuk kategori tuntas adalah 65.62% atau 21 siswa. Pada siklus II terjadi peningkatan hasil belajar siswa dalam kategori tuntas sebesar 8437 % atau sebanyak 27 siswa. Simpulan penelitian ini adalah penggunaan metode cooperative learning dapat meningkatkan hasil belajar passing bola bawah sepakbola siswa kelas X 2 SMA N 1 Boyolali tahun pelajaran 2012/2013. Kata Kunci : Hasil Belajar Passing Bola Bawah, Cooperative Learning