Abstrak


Perbaikan Dan Modifikasi Interior Isuzu Panther Tahun 1996 ( Door Trim Bagian Depan Dan Lantai )


Oleh :
Didik Prihantoro - I8109013 - Fak. Teknik

Proyek akhir ini bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan dan memberikan beberapa fasilitas tambahan yang menunjang kenyamanan pada kendaraan Isuzu Panther tahun 1996 dengan cara melakukan modifikasi bagian door trim depan yaitu menambahkan fasilitas tempat untuk meletakkan speaker. Selain itu kondisi lantai yang sudah mengalami korosi diperbaiki dan dilapisi dengan bahan anti korosi. Langkah pengerjaan proyek akhir ini adalah memodifikasi door trim bagian depan yang awalnya berbentuk sederhana menjadi bentuk yang lebih modern dengan tambahan tempat untuk meletakkan perangkat speaker. Lantai diperbaiki dengan menutup bagian lantai yang keropos menggunakan plat dan dilapisi dengan bahan anti korosi untuk menunjang fungsi lantai sebagai penahan beban kendaraan. Hasil dari pelaksanaan proyek akhir ini adalah door trim bagian depan mobil Isuzu Panther tahun 1996 sudah memiliki tempat untuk meletakkan perangkat speaker dan lantai bagian depan sudah dalam kondisi yang lebih baik. Dari pelaksanaan kegiatan tersebut nantinya akan menunjang kondisi interior dan kenyamanan dalam berkendara.