Abstrak


Netralitas Media Dalam Pemberitaan Tentang Kebijakan Pemerintah (Studi Analisis Isi Tentang Netralitas Media dalam Pemberitaan tentang Kebijakan Pemerintah Terkait Isu Kenaikan Bahan Bakar Minyak pada Surat Kabar Harian Kompas dan Suara Merdeka Edisi 1 M


Oleh :
Fika Soraya Dyananto - D0208023 - Fak. ISIP

Pers dan pemerintah adalah partnership. Kedua- duanya berkepentingan dalam usaha mewujudkan cita- cita bersama: kesejahteraan rakyat. Kedua- duanya merupakan lembaga- lembaga sosial yang otonom, masing- masing mempunyai fungsinya sendiri dalam upaya mewujudkan cita- cita bersama, artinya bahwa pers meneruskan dan menjelaskan kebijaksanaan pemerintah kepada masyarakat. Pers juga bebas untuk menyuarakan masalah- masalah dan aspirasi- aspirasi masyarakat kepada pemerintah serta pelaksanaannya. Namun masing-masing institusi pers memiliki seperangkat nilai yang digunakan sebagai dasar penentuan kebijakan redaksional dan penentuan pemuatan berita secara objektif yang mencakup nilai dan fakta yang implikasi evaluatif, sehingga dapat diakui kepentingan penilaian kadar netralitas dan keseimbangannya. Dalam hal ini Kompas sebagai surat kabar harian nasional dan Suara Merdeka sebagai surat kabar harian regional Jawa Tengah memiliki wilayah sirkulasi yang berbeda, mempunyai ketertarikan yang sama menyajikan berita terkait isu kenaikan bahan bakar minyak periode 1 Maret- 31 Maret 2012. Teknik penelitian yang digunakan adalah deskripsi kuantitatif dengan metode analisis isi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan yang signifikan tentang netralitas media antara surat kabar harian Kompas dan Suara Merdeka dalam menyajikan berita tentang kebijakan pemerintah terkait isu kenaikan bahan bakar minyak pada surat kabar harian Kompas dan Suara Merdeka edisi 1 Maret- 31 Maret 2012. Perbedaan kecenderungan bisa dilihat dari pemilihan penempatan halaman, arah pemberitaan dan sumber berita. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa pada kategori penempatan berita X2nilai kritis (20,01>12,592), sehingga terdapat perbedaan yang signifikan. Kata kunci: Pers, NETRALITAS MEDIA, analisis isi