Abstrak


Peranan Penempatan Kerja Karyawan dalam Rangka Meningkatkan Produktivitas Kerja Karyawan di PT. Hardo Soloplast Karanganyar


Oleh :
Neny Enggar Kusuma Wardani - K7408124 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) Untuk mengetahui dan mendeskripsikan pelaksanaan penempatan kerja yang dilakukan di PT. Hardo. (2) Untuk mengetahui dan mendeskripsikan faktor-faktor yang mendukung pelaksanaan penempatan kerja di PT. Hardo Soloplast Karanganyar. (3) Untuk mengetahui dan mendeskripsikan faktor-faktor yang dapat menghambat penempatan kerja di PT. Hardo Soloplast Karanganyar. (4) Untuk mengetahui dan mendeskripsikan upaya-upaya untuk mengatasi hambatan-hambatan dalam pelaksanaan penempatan kerja di PT. Hardo Soloplast Karanganyar. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Jenis penelitian yang digunakan yaitu studi kasus dengan strategi tunggal terpancang. Sumber data yang didapatkan dari penelitian ini berasal dari informan, tempat dan peristiwa serta dokumen dan arsip. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dan teknik snowball sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan wawancara, observasi serta dokumentasi. Validitas data yang digunakan adalah trianggulasi sumber dan metode. Sedangkan analisis data yang digunakan adalah teknik analisis interaktif dimana reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan saling berkaitan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Pelaksanaan penempatan kerja yang dilakukan PT. Hardo Soloplast Karanganyar sudah cukup baik. Adapun pelaksanaan dari penempatan kerja yaitu penempatan karyawan karyawan baru dan penempatan karyawan lama, yaitu untuk penempatan karyawan baru dengan cara orientasi dan pelatihan, untuk karyawan lama dengan cara promosi, mutasi, dan demosi. Maka dengan adanya penempatan kerja yang baik akan dapat meningkatkan produktivitas kerja karyawan baik itu penempatan karyawan lama ataupun karyawan baru. (2) Faktor-faktor yang mendukung pelaksanaan penempatan kerja di PT. Hardo Soloplast Karanganyar Karanganyar adalah: (a) Pendidikan. (b) Pengalaman. (c) Kesehatan, dengan kesehatan yang prima maka pekerjaan akan berjalan akan lancar sehingga akan meningkatkan produktivitas kerja karyawan. (3) Faktor hambatan penempatan yaitu hambatan ketidakcocokan dan hambatan tingkat perputaran karyawan yang tinggi. (4) Upaya mengatasi hambatan ketidakcocokan karyawan yaitu dengan cara program kebersamaan yang diadakan setiap bulan, untuk perputaran karyawan dengan cara peningkatan kesejahteraan.