Abstrak


CD Pembelajaran Tematik Untuk Sekolah Dasar Kelas 2 Semester 1 Bertema Hiburan Berbasis Adobe Flash


Oleh :
Vivi Arum Sari Mahendra - M3110159 - Fak. MIPA

Kurikulum tematik merupakan kurikulum mengintegrasikan mata pelajaran dalam fenomena yang akan diberlakukan terhadap siswa sekolah dasar. Dimana guru dituntut untuk lebih mengerti pada pelajaran yang diintegrasikan dalam satu tema pembahasan. Dalam menunjang kurikulum tematik tersebut guru membutuhkan alat bantu dalam menyampaikan materi pada siswa, yaitu dapat berupa CD pembelajaran. CD Pembelajaran tematik ini dirancang dan dikembangkan menggunakan tiga metode, yaitu metode observasi, studi pustaka dan metode pengembangan aplikasi. Metode observasi dilakukan dalam mempelajari sistem pembelajaran tematik. Studi pustaka dilakukan dengan mencari referensi yang membahas kurikulum tematik dengan materi pembelajaran berdasarkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) 2006. Metode pengembangan aplikasi menggunakan waterfall dengan empat langkah, yaitu analisa, perancangan, pembuatan dan uji coba. Pembuatan CD Pembelajaran menggunakan software Adobe Flash CS 5 yang berjalan pada sistem operasi windows. Penelitian ini menghasilkan CD Pembelajaran guna menunjang kurikulum tematik bertema hiburan berbasis adobe flash. Ada pun yang dibahas meliputi mendengarkan, berbicara, membaca, menulis, gotong royong, berhitung dan bunyi dengan tema hiburan. Kata kunci : pembelajaran, tematik, KTSP, hiburan, flash