Abstrak


Upaya Peningkatan Hasil Belajar Gerak Dasar Passingatas Bolavoli Mini Melalui Penerapan Model Pembelajaran Langsung Dengan Alat Bantu Media Video Dan Lcd Proyektor Pada Siswa Kelas V Sdn Mojosongo Ii Surakarta Tahun Pelajaran 2011 / 2012


Oleh :
Faizal Pramudito Adi Sarno - X4610054 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk: meningkatan hasil belajar passing atas bolavoli mini melalui penerapan model pembelajaran langsung dengan alat bantu media video dan LCD proyektor pada siswa kelas V SDN Mojosongo II Surakarta tahun pelajaran 2011/2012. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Prosedur penelitian adalah model siklus. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, dengan tiap siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Mojosongo II Surakarta tahun pelajaran 2011/2012 yang berjumlah 42 siswa terdiri dari 18 siswa putra dan 24 siswa putri. Sumber data hasil belajar passing atas bolavoli mini berasal dari guru dan siswa. Teknik pengumpulan data melalui lembar observasi dan dokumentasi, digunakan untuk mengumpulkan data kegiatan siswa di dalam mengikuti proses pembelajaran passing atas bolavoli mini melalui penerapan model pembelajaran langsung dengan alat bantu mediavideo dan LCD proyektor. Uji validitas data menggunakan metode triangulasi data. Analisis data menggunakan teknik analisis diskriptif dan analisiskritis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan penerapan model pembelajaran langsung dengan alat bantu media videodan LCD proyektor dapat meningkatkan hasil belajar passing atas bolavoli mini dari kondisi awal ke siklus I dan dari siklus I ke siklus II. Peningkatan terlihat dari 16 siswa atau 38,10 % yang lulus pada kondisi awal menjadi 28 siswa atau 66,67 % yang lulus pada akhir siklus I dan meningkat menjadi 33 siswa atau 78,57 % yang lulus pada akhir siklus II. Simpulan penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran langsung dengan alat bantu media video dan LCD proyektor dapat meningkatkan hasil belajar passing atas bolavoli mini pada siswa kelas V SDN Mojosongo II Surakarta tahun pelajaran 2011/2012.