Abstrak


Pengaruh Coolant Berbahan Dasar Air Dengan Etilen Glikol Terhadap Unjuk Kerja Perpindahan Panas Dan Penurunan Tekanan Radiator Otomotif


Oleh :
Dany Pradipta - I1407020 - Fak. Teknik

Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh komposisi air dan etilen glikol pada coolant terhadap unjuk kerja perpindahan panas dan penurunan tekanan pada radiator tipe corrugated louvered fin with rectangular channel. Penelitian ini menggunakan variasi etilen glikol dan air sebagai coolant radiator dengan komposisi: 100 % air, 80 % air dan 20 % etilen glikol, 60 % air dan 40 % etilen glikol, serta 40 % air dan 60 % etilen glikol. Untuk debit coolant divariasi antara 30 - 45 lpm. Pada penelitian ini temperatur coolant masuk radiator dan kecepatan udara masuk duct dijaga 80 °C dan 3 m/s. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan etilen glikol dan debit akan meningkatkan laju perpindahan panas dan koefisien perpindahan panas konveksi rata - rata di sisi coolant. Selanjutnya penambahan etilen glikol dan debit akan meningkatkan penurunan tekanan di sisi coolant. Kata kunci: Unjuk kerja perpindahan panas, radiator, coolant.