Abstrak


Proses pengolahan limbah cair di unit air kotor PDAM Surakarta


Oleh :
Novia Wahyu W - F3503094 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Penelitian ini dilakukan dari tanggal 23 Januari -23 Februari 2006 di Unit Air Kotor PDAM Kota Surakarta mengambil masalah pengolahan limbah cair yang bertujuan untuk mengetahui proses pengolahan limbah, mengetahui fasilitas pendukung yang digunakan dalam proses pengolahan limbah dan untuk mengetahui layout tempat pengolahan limbah di Unit Air Kotor PDAM Kota Surakarta. Desain penelitian ini adalah kasus dengan objek penelitian Unit Air Kotor PDAM Kota Surakarta dengan alamat Jl. LU. Adi Sucipto No. 143 Surakarta. Sumber data yang diperlukan antara lain data primer dan data sekunder yang diperoleh dari wawancara atau interview, observasi dan pemeriksaan dokumen. Metode pembahasan yang digunakan penulis adalah pembahasan deskriptif yaitu memberikan gambaran atau deskripsi tentang proses pengolahan limbah yang dilakukan oleh Unit Air Kotor PDAM Surakarta. Limbah cair yang berasal dari kegiatan rumah tangga akan dialirkan ke pipa-pipa penyalur, ditampung di bak penampungan kemudian dilakukan pengolahan di Unit Air Kotor. Pengolahan limbah tersebut juga memerlukan peralatan-peralatan penunjang guna membantu dalam proses pengolahan limbah cair. Dari pengamatan yang dilakukan dapat diambil kesimpulan bahwa Proses pengolahan limbah yang dilakukan oleh Unit Air Kotor PDAM Kota Surakarta termasuk proses produksi kimiawi yang menitikberatkan adanya proses analisa atau sintesa serta senyawa kimia yang berlangsung dalam suatu rangkaian kegiatan yang saling terkait. Pengolahan limbah cair yang dilakukan hendaknya meliputi seluruh wilayah Kota Surakarta sehingga tidak terjadi lagi pencemaran lingkungan terutama oleh limbah cair.