Abstrak


Koerelasi antara Persepsi Siswa tentang Keterampilan Guru dalam Mengajar dan Kedisiplinan Belajar dengan Prestasi Belajar Akuntansi Siswa Kelas XI IPS SMA MTA Surakarta Tahun Ajaran 2006/2007


Oleh :
Istiqomah - K7403012 - Fak. KIP

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya korelasi yang positif dan signifikan antara: (1) Persepsi Siswa tentang Keterampilan guru dalam mengajar dengan prestasi belajar akuntansi siswa kelas XI IPS SMA MTA Surakarta tahun ajaran 2006/2007, (2) Kedisiplinan belajar siswa dengan prestasi belajar akuntansi siswa kelas XI IPS SMA MTA Surakarta tahun ajaran 2006/2007, (3) Persepsi Siswa tentang Keterampilan guru dalam mengajar dan kedisiplinan belajar siswa dengan prestasi belajar akuntansi siswa kelas XI IPS SMA MTA Surakarta tahun ajaran 2006/2007. Penelitian ini menggunakan metode diskriptif dengan pendekatan korelasional. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS SMA MTA Surakarta yang berjumlah 137 siswa. Sampel diambil dengan teknik random sampling sebanyak 40 siswa (+ 30?ri total populasi) yang diambil dari masing-masing kelas. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data penelitian ini adalah : (1) Untuk data variabel persepsi siswa tentang keterampilan guru dalam mengajar diambil dengan menggunakan teknik angket yang didukung dengan observasi kelas, (2) Untuk data variabel kedisiplinan belajar siswa diambil dengan menggunakan teknik angket yang didukung dengan observasi kelas, (3) Untuk data variabel prestasi belajar akuntansi siswa diambil dengan metode dokumentasi. Teknik prasyarat analisis yang digunakan adalah uji normalitas, uji linieritas dan uji independensi. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis korelasi dan regresi ganda. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa: (1) Terdapat korelasi yang positif dan signifikan antara persepsi siswa tentang keterampilan guru dalam mengajar dengan prestasi belajar akuntansi siswa kelas XI IPS SMA MTA Surakarta tahun ajaran 2006/2007 dengan perolehan ( r hitung > r tabel) atau 0,645 > 0,312, pada taraf signifikansi 5%, N= 40, (2) Terdapat korelasi yang positif dan signifikan antara kedisiplinan belajar siswa dengan prestasi belajar akuntansi siswa kelas XI IPS SMA MTA Surakarta tahun ajaran 2006/2007 dengan perolehan ( r hitung > r tabel) atau 0,605 > 0,312 pada taraf signifikansi 5%, N= 40, (3) Korelasi yang positif dan signifikan antara persepsi siswa tentang keterampilan guru dalam mengajar dan kedisiplinan belajar siswa dengan prestasi belajar akuntansi siswa kelas XI IPS SMA MTA Surakarta tahun ajaran 2006/2007 dengan perolehan f hitung > f tabel atau 33,992 > 3,25 pada taraf signifikansi 5%, N= 40, dan model korelasi yang ditunjukkan pada persamaan garis regresi Y = 33,651 + 0,365 X1+ 0,304 X2 .