Abstrak


Pembuatan Toko Online Menggunakan Framework Codeigniter Di Toko Laras Mulyo Jilbab


Oleh :
Laras Setyowati - M3110086 - Fak. MIPA

Internet merupakan salah satu fasilitas yang sangat praktis dan ekonomis untuk menyampaikan informasi di hampir seluruh penjuru dunia. Toko online adalah salah satu aktivitas membeli dan menjual secara elektronik melalui jaringan internet. Tujuan dari Tugas Akhir ini adalah untuk membuat sebuah aplikasi toko online mengenai toko baju Laras Mulyo Jilbab. Toko online Laras Mulyo Jilbab merupakan suatu web yang menyediakan fasilitas untuk menjual produk khusus toko Laras Mulyo serta menyederhanakan dan memperkenalkan produk dengan suatu media promosi yang mengunakan web. Metode yang digunakan dalam penyusunan Tugas Akhir ini adalah observasi dan studi pustaka. Program ini dikembangkan menggunakan Framework CodeIgniter dan database MySQL. Macromedia Dreamweaver sebagai editor HTML dan Adobe Photoshop untuk desain website. Aplikasi ini memiliki dua fungsi utama. Pertama admin yang dapat melakukan pengelolaan data produk, data kategori, data user, mengelola pesanan dan memperoleh laporan riwayat belanja pelanggan. Kedua, pelanggan bisa melakukan pemesanan produk, kecuali bagi pengguna umum hanya dapat melihat produk saja. Dengan aplikasi toko online ini diharapkan dapat memberikan fasilitas yang lebih nyaman bagi pelanggan. Bukan itu saja, juga mempermudah pemilik toko dalam pemasaran dan pengelolaan data-data penjualan produknya.