Abstrak


Analisis Pengaruh Inflasi, Tingkat Suku Bunga, Jumlah Uang Yang Beredar, Dan Nilai Tukar Rupiah Terhadap Harga Saham Indeks LQ-45 Studi Pada Bursa Efek Indonesia Pada Periode 2008-2012


Oleh :
Frengky Aryowibowo - F1211039 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Penelitian ini bertujuan untuk menguji makroekonomi terhadap harga saham indeks LQ 45 di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini menggunakan data sekunder pada periode pengamatan tahun 2008-2012 . Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan yang dikelompokkan dalam kategori Indeks LQ-45. Alasan dipilihnya Indeks LQ-45dalam penelitian ini adalah karena Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) yang mencakup semua perusahaan yang diperdagangkan, sebagian besar ternyata sahamnya kurang aktif diperdangkan. Sehingga indeks tersebut dianggap kurang tepat sebagai indikator kegiatan pasar modal. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda dengan metode ordinary least square (OLS) dengan menggunakan program SPSS 16, sebelumnya telah dilakukan analisis data dengan menggunakan uji autokorelasi, multikolinearitas, heterokedastisitas, dan normalitas. Dimana harga saham sebagai variabel dependen, dan variabel inflasi, suku bunga, nilai tukar rupiah, dan jumlah unag beredar sebagai variabel independen. Hasil pengujian menunjukkan bahwa harga saham indeks LQ-45secara bersama-sama dipengaruhi inflasi, suku bunga, nilai tukar rupiah, dan jumlah uang yang beredar. Dari uji t-test dapat diketahui hanya variabel nilai tukar rupiah yang berpengaruh signifikan terhadap harga saham indeks LQ-45. Kata Kunci : harga saham, inflasi, tingkat suku bunga, nilai tukar rupiah, jumlah uang beredar