Abstrak


Hubungan Antara Pemanfaatan Sumber Belajar Dan Persepsi Penggunaan Metode Diskusi Dengan Kemampuan Berpikir Kritis Mahasiswa Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP UNS Tahun 2013


Oleh :
Sugiyanto - K4409051 - Fak. KIP

Tujuan Penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui ada tidaknya hubungan yang signifikan antara pemanfaatan sumber belajar dengan kemampuan berpikir kritis, (2) Untuk mengetahui ada tidaknya hubungan yang signifikan antara pengguanaan metode diskusi dengan kemampuan berpikir kritis, (3) Untuk mengetahui ada tidaknya hubungan yang signifikan antara pemanfaatan sumber belajar dan persepsi penggunaan metode diskusi dengan kemampuan berpikir kritis. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif korelasional. Sampel dari penelitian ini adalah empat puluh mahasiswa Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP UNS yang berasal dari tiga angkatan. Sampel diambil dengan teknik proportionate stratified random sampling yang diambil dari populasi sejumlah 199 mahasiswa. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah metode angket dan dokumentasi. Teknik analisis data digunakan teknik analisis korelasi product moment dan regresi linier ganda. Berdasarkan hasil analisis data dapat diambil suatu simpulan yaitu (1) ada hubungan yang signifikan antara pemanfaatan sumber belajar dengan kemampuan berpikir kritis mahasiswa Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP UNS tahun 2013 sebesar 14,04%, (2) ada mengetahui ada tidaknya hubungan yang signifikan antara pengguanaan metode diskusi dengan kemampuan berpikir kritis mahasiswa Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP UNS tahun 2013 sebesar 12,96%, (3) ada mengetahui ada tidaknya hubungan yang signifikan antara pemanfaatan sumber belajar dan persepsi penggunaan metode diskusi dengan kemampuan berpikir kritis mahasiswa Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP UNS tahun 2013 sebesar 27 %