Abstrak


Sintesa Titanium Dioxide (Tio2) Untuk Dye-Sensitized Solar Cell Dengan Antosianin Bunga Rosella (Hibiscus Sabdariffa)


Oleh :
Elsa Ayu Adhitya - M0209020 - Fak. MIPA

Sintesa Titanium Dioxide (TiO2) untuk Dye Sensitezed Solar Cell (DSSC) dengan antosianin bunga rosella (Hibiscus sabdariffa) telah dilakukan menggunakan metode sol-gel. Lapisan semikonduktor merupakan bagian yang penting dari DSSC yang dapat memberikan daerah serapan tinggi untuk penyerapan dye sehingga arus yang dihasilkan semakin tinggi. Pada penelitian ini TiO2 disintesa dengan variasi kecepatan putar (300 rpm, 400 rpm dan 500 rpm) dan suhu kalsinasi (400°C, 500°C dan 600°C). DSSC dibentuk dengan struktur sandwich, dimana dua elektroda mengapit elektrolit. Elektroda kerja berupa lapisan TiO2 pada substrat kaca Fluorine doped Tin Oxide (FTO) disensitisasi dengan dye antosianin. Elektroda lawan merupakan lapisan karbon pada kaca FTO. Sel yang difabrikasi mempunyai luas 1,5 cm2, sel direndam dalam dye antosianin dengan memvariasi waktu perendaman selama 24 jam dan48 jam. Karakterisasi menggunakan metode sinar-X memperlihatkan sampel memiliki fase rutile dan anatase.Pengukuran absorbansi dye dilakukan Spektrofotometer UV-Visible Lambda 25. Hasil pengukuran memperlihatkan absorbansi terjadi pada panjang gelombang 440 - 620 nm. Efisiensi sel diukur dengan I-V meter Keithley untuk perendaman24 jam dan 48jam. Efisiensi DSSC tertinggi sebesar 0,0221(4)% yang menggunakan TiO2 I pada perendaman dye 48 jam.