Abstrak


Kajian Sifat Fisis Dan Penetapan Kadar Produk Tablet Asam Mefenamat Nama Dagang Dan Nama Generik


Oleh :
Muflikhah Rahmawati - M3510049 - Fak. MIPA

Obat yang bersifat analgesik dan antipiretik yang banyak dikonsumsi salah satunya adalah asam mefenamat. Dalam perdagangannya terdapat nama dagang dan nama generik. Obat dengan nama generik harganya lebih murah dari nama dagang, sedangkan masyarakat menilai obat yang harganya murah tidak berkualitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tablet mana yang memiliki kualitas yang baik pada produk tablet asam mefenamat 500 mg. Penelitian ini termasuk penelitian eksperimental. Dilakukan uji sifat fisis dan penetapan kadar sebagai parameter berkualitasnya suatu tablet. Uji sifat fisis meliputi keseragaman bobot, kekerasan, kerapuhan, dan waktu hancur. Sedangkan, penetapan kadar asam mefenamat dilakukan dengan menggunakan spektrometri pada maksimal 285 nm. Konsentrasi tablet dapat dihitung dengan menginterpolasikan hasil absorbansi ke dalam persamaan kurva baku. Hasil penelitian dianalisa dan dibandingkan dengan persyaratan yang terdapat dalam Farmakope Indonesia dan kepustakaan lain. Hasil uji sifat fisik dan penetapan kadar menunjukkan produk tablet asam mefenamat nama dagang dan nama generik memenuhi persyaratan sesuai yang tercantum dalam Farmakope Indonesia dan pustaka yang lain. Menurut kualitanya, produk nama dagang memiliki kualitas yang lebih baik dibandingkan nama generik.