Abstrak


Perbandingan variasi konsentrasi carbopol dan trietanolamin terhadap sifat fisik dan kimia gel ekstrak herba pegagan (cetnella asiatica l.) sebagai obat luka bakar


Oleh :
Sodik - M3510071 - Fak. MIPA

Ekstrak herba pegagan (Centella asiatica L.) telah digunakan sebagai obat luka bakar dengan konsentrasi 0,1%. Formulasi ekstrak herba pegagan dalam gel dengan gelling agent carbopol akan menghasilkan gel yang keruh dan sifatnya asam, oleh karena itu ditambahkan agen penetral yaitu TEA agar meningkatkan viskositas gel dan membuat jel jernih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perbedaan perbandingan konsentrasi carbopol dan TEA terhadap sifat fisik dan kimia gel ekstrak herba pegagan sebagai obat luka bakar. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental laboratorium, dengan menggunakan gelling agent Carbopol (A) dan agen penetral TEA (B), sehingga didapat 3 rancangan formula yaitu Formula I (2% A:4%B), Formula II (3% A :3%B), dan Formula III (4%A:2%B). Setiap formula dilakukan uji sifat fisik dan kimia sediaan gel. Stabilitas,ditentukan dengan pergeseran dari parameter, dengan pergeseran terkecil menunjukkan formula paling stabil. Data hasil uji dianalisa dengan pendekatan statistik untuk mengetahui distribusi data digunakan uji Kolmogorov-Smirnov dan dilanjutkan dengan uji ANOVA dengan taraf kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan perbandingan carbopol dan trietanolamin berpengaruh dalam sifat fisik dan kimia sediaan gel ekstrak herba pegagan berdasarkan nilai pergeseran yang meliputi viskositas, daya sebar, daya lekat dan pH. Formula II (carbopol 3% dan trietanolamin 3%) merupakan formula dengan stabilitas terbaik dengan harga pergeseran pH 6,40% dan viskositas 10,56%. Daya sebar dan daya lekat tergantung pada viskositas. Kata kunci : Pegagan, carbopol, TEA, pergeseran.