Abstrak


Proses Produksi Alat Praktikum “Rubbish Compactor”


Oleh :
Gustaf Taufiqul Kandzulina - I8610009 - Fak. Teknik

Rubbish Compactor merupakan alat pengepres sampah yang menggunakan penggerak pneumatik. Alat ini memiliki tiga buah silinder yang bergerak secara bergantian. Alat ini nantinya akan digunakan sebagi alat praktikum. Dalam perencanaan sistem pneumatik alat ini, yang perlu diketahui pertama adalah mengetahui psinsip kerja alat, kemudian mensimulasikan dalam aplikasi fluidsim dan yang terakhir mencari tekanan kerja yang diperlukan. Setelah dilakukan perhitungan, alat ini memerlukan tekanan kerja 8,426 bar untuk meendapatkan gaya yang sesuai.