Abstrak


Efektivitas metode sosiodrama (role playing) untuk meningkatkan pengenalan jenis-jenis pekerjaan pada mata pelajaran ips bagi anak tunagrahita ringan KELAS IV SDLB C YPAC Semarang tahun ajaran 2012/2013


Oleh :
Wahyu Agus Styani - K5109052 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas metode sosiodrama (Role Playing) terhadap peningkatan pengenalan jenis-jenis pekerjaan pada mata pelajaran IPS bagi anak tunagrahita ringan kelas IV SDLB C YPAC Semarang tahun ajaran 2012/2013. Variabel bebas adalah metode sosiodrama (Role Playing), variabel terikat adalah pengenalan jenis-jenis pekerjaan pada mata pelajaran IPS bagi anak tunagrahita ringan kelas IV SDLB C YPAC Semarang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain One group pretest-posttest design. Sekelompok subyek dikenai perlakuan untuk jangka waktu tertentu, dan pengaruh perlakuan diukur dari perbedaan antara pengukuran awal (pretest) dan pengukuran akhir (posttest). Sampel pada penelitian ini menggunakan teknik sampling jenuh yaitu seluruh siswa kelas IV SDLB C YPAC Semarang Tahun Ajaran 2012/ 2013 yang berjumlah 5 orang siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, yaitu tes objektif berbentuk pilihan ganda. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data dengan analisis statistik non-parametrik, yaitu Wilxocon Signed Range Test (Tes Bertanda Wilxocon) dengan menggunakan SPSS 20. Berdasarkan hasil analisis data tersebut, diketahui nilai Z hitung 0,042 pada taraf signifikansi (a) 5 %. Hasil tersebut menyatakan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima. Dapat disimpulkan bahwa metode sosiodrama (Role Playing) efektif terhadap peningkatan pengenalan jenis-jenis pekerjaan pada mata pelajaran IPS pada anak tunagrahita ringan kelas IV SDLB C YPAC Semarang tahun ajaran 2012/2013. Kata Kunci: Anak Tunagrahita Ringan, Metode Sosiodrama (Role Playing), Jenis-jenis Pekerjaan