Abstrak


Pengaruh kinerja keuangan terhadap pengungkapan sustainability reporting pada perusahaan peserta indonesia sustainability reporting awards (isra)


Oleh :
Agus Azka - F1311003 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kinerja keuangan terhadap pengungkapan sustainability reporting. Variabel independen dalam penelitian ini adalah likuiditas, aktivitas dan profitabilitas. Sedangkan variabel dependen adalah pengungkapan sustainability reporting pada perusahaan peserta Indonesia Sustainability Reporting Awards (ISRA). Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari situs yang dimiliki oleh website BEI (www.idx.co.id) dan website NCSR (www.ncsr-id.org). Sampel penelitiannya adalah perusahaan yang mengungkapkan sustainability reporting pada perusahaan peserta Indonesia Sustainability Reporting Awards (ISRA) dengan periode penelitian tahun 2008-2012. Teknik pemilihan sampel adalah metode purposive sampling. Sampel yang digunakan adalah 67 perusahaan. Penelitian ini menggunakan regresi linear berganda untuk analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel independen yang berpengaruh secara positif terhadap pengungkapan sustainability reporting adalah likuiditas, sedangkan aktivitas dan profitabilitas tidak berpengaruh terhadap pengungkapan sustainability reporting. Kata Kunci: Likuiditas, Aktivitas, Profitabilitas, Sustainability Reporting