Abstrak
Pengaruh Metode Kooperatif Group Investigation (Gi) Dan Penguasaan Struktur Kalimat Terhadap Keterampilan Menulis Argumentasi (Eksperimen Di Sma Negeri Kabupaten Sragen)
Oleh :
Sri Sutarni - S841208044 - Sekolah Pascasarjana
Bahasa Indonesia Program Pascasarjana Universitas Sebelas Maret Surakarta.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) terdapat tidaknya perbedaan keterampilan menulis argumentasi antara siswa yang diajar dengan metode pembelajaran group investigation (GI) dan siswa yang diajar dengan metode pembelajaran konvensional; (2) terdapat tidaknya perbedaan keterampilan menulis argumentasi antara siswa yang memiliki penguasaan struktur kalimat tinggi dan siswa yang memiliki penguasaan struktur kalimat rendah; dan (3) terdapat tidaknya interaksi antara metode pembelajaran dan penguasaan struktur kalimat dalam mempengaruhi keterampilan menulis argumentasi siswa.
Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan desain faktorial 2x2. Populasi penelitian ini adalah siswa SMA Negeri se-Kabupaten Sragen tahun pelajaran 2013/2014; sedangkan sampel penelitian diambil siswa kelas X sebanyak 80 siswa, yang dirinci 40 siswa untuk kelas eksperimen diambil dari SMA Negeri 2 Sragen, dan 40 siswa yang lain untuk kelas kontrol (pembanding) diambil dari SMA Negeri 1 Gondang. Sampel tersebut diambil dengan teknik multistage random sampling. Teknik pengumpulan data keterampilan menulis argumentasi digunakan tes kinerja (performance), dan data penguasaan struktur kalimat digunakan tes objektif. Uji validitas digunakan koefisien korelasi biserial sedangkan uji reliabilitas digunakan ratings dan KR-20. Uji persyaratan meliputi uji normalitas digunakan liliefors dan uji homogenitas digunakan bartlett. Teknik analisis data menggunakan Analisis Varian Dua Jalur.
Hasil penelitian adalah (1) terdapat perbedaan yang signifikan antara keterampilan menulis argumentasi siswa yang diajar dengan metode pembelajaran group investigation (GI) dan siswa yang diajar dengan metode pembelajaran konvensional. Hal ini terlihat pada perolehan hasil Fh sebesar 63,16 > Ft sebesar 3,97 pada taraf a = 0,05 dengan dk pembilang 1 dan dk penyebut 76; (2) terdapat perbedaan yang signifikan antara keterampilan menulis argumentasi siswa yang memiliki penguasaan struktur kalimat tinggi dan siswa yang memiliki penguasaan struktur kalimat rendah. Hal ini terlihat pada perolehan hasil Fh sebesar 95,85 > Ft sebesar 3,97 pada taraf a = 0,05 dengan dk pembing 1 dan dk penyebut 76; dan (3) terdapat interaksi yang signifikan antara metode pembelajaran dan penguasaan struktur kalimat dalam mempengaruhi keterampilan menulis argumentasi siswa. Hal ini terlihat pada perolehan hasil Fh sebesar 20,72 > Ft sebesar 3,97 pada taraf a = 0,05 dengan dk pembilang 1 dan dk penyebut 76.