Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perkembangan kredit dan mengenalisis perkembangan tingkat bunga kredit pada USP Swamitra Kowapi. Metode yang digunakan adalah metode analisis deskritif dengan data sekunder yang bersumber dari USP SWamitra Kowapi tahun 2013. Jumlah kredit Swamitra Kowapi pada tahun 2013 mengalami peningkatan. Tetapi pada bulan Juni mengalami penurunan. Untuk perbandingan tingkat bunga flat dengan tingkat bunga per tahun 19,00?n anuitas 33,7%. Walaupun demikian nasbah USP Swamitra Kowapi lebih tertarik pada bunga efektif menurun (anuitas). USP Swamitra Kowapi harus mempunyai strategi agar dapat meningkatkan jumlah kredit setiap tahunnya. Selain itu kredit macet juga harus diminimalisir. Meningkatkan jumlah kredit juga dapat dilakukan dengan menambah variasi tingkat bunga kredit agar masyarakat tertarik mengajukan permohonan kredit ke USP Swamitra Kowapi