Abstrak


Prosedur Pemberian Kredit Gadai Cepat Aman (Kca) Di Pt. Pegadaian (Persero) Kantor Cabang Gading Surakarta


Oleh :
Zeni Widiastuti - D1511105 - Fak. ISIP

Kredit Gadai Cepat Aman (KCA) merupakan produk PT. Pegadaian (Persero) yang menjadi solusi masyarakat dalam memperoleh uang pinjaman dengan berorientasi pada barang jaminan bergerak. Tujuan pengamatan untuk mengetahui Prosedur Pemberian Kredit Gadai Cepat Aman (KCA) Di PT. Pegadaian (Persero) Kantor Cabang Gading Surakarta. Landasan teori penulisan Tugas Akhir ini adalah prosedur kredit gadai merupakan serangkaian langkah-langkah yang telah ditetapkan oleh PT. Pegadaian (Persero) untuk memberikan pinjaman kepada masyarakat dengan berorientasi pada barang jaminan atas dasar hukum gadai. Pelaksanaan pengamatan ini menggunakan metode diskriptif kualitatif karena yang diuraikan bukan hanya sekedar angka-angka atau frekuensi saja melainkan berupa kata-kata, kalimat dan gambar yang lebih mengutamakan pemahaman dan makna. Sumber data diperoleh dari informan, aktivitas di lokasi pengamatan dan dokumen/arsip. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan pengkajian dokumen. Pengamatan dilakukan selama satu setengah bulan dan dapat diambil kesimpulan bahwa Prosedur Pemberian Gadai KCA dimulai dari permohonan kredit, penaksiran, persetujuan Kuasa Pemutus Kredit (KPK), pembuatan Surat Bukti Kredit (SBK) sampai dengan pencairan kredit. Nasabah dapat menyelesaikan uang pinjaman dalam waktu maksimal empat bulan dengan cara cicil, gadai ulang, minta tambah, tebus sebagian dan tebus dengan membayar biaya administrasi, sewa modal dan biaya lain-lain.