Abstrak
Lukisan Realis Karya Purwanto Js Tahun 2010-2012
Oleh :
Ayu Wulandari - K3209004 - Fak. KIP
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Latar belakang Purwanto JS dalam berkarya seni lukis. 2) Tema apa saja yang diangkat dalam lukisan karya Purwanto JS pada tahun 2010-2012. 3) Proses pembuatan dan visualisasi karya lukis Purwanto JS.
Metode penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Strategi yang digunakan yaitu studi kasus tunggal terpancang. Sumber data yang digunakan adalah pelukis realis Purwanto JS. Arsip dan dokumen berupa katalog dan foto karya lukis realis seniman Purwanto JS. Tempat kerja, peralatan kerja dan cara kerja seniman. Teknik sampling (cuplikan) yang digunakan yaitu purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam, observasi atau pengamatan langsung dan dokumentasi. Validitas data yang digunakan adalah triangulasi data dan review informan. Teknik Analisis Data yang digunakan adalah analisis model mengalir.
Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan : (1) Latar belakang Purwanto JS dalam berkarya seni lukis yaitu karena kesenangan dan kecintaannya sejak kecil terhadap dunia seni lukis, dapat memenuhi kebutuhan batin atau mempunyai kepuasan batin tersendiri, sebagai ungkapan ekspresi jiwa yang tersalur dan dapat diwujudkan ke dalam suatu karya lukis dan akhirnya dapat memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga. (2) Tema dalam berkarya Purwanto JS yaitu pemandangan alam seperti pegunungan, sawah, hutan dll. (3) Alat dan bahan yang digunakan Purwanto JS dalam berkarya seni lukis adalah Kanvas YHM dan USA yang berasal dari Aveco, cat minyak Amsterdam Oil Colour, Van Gogh Oil Colour, Greco Oil Colour dan Winton Oil Colour, minyak cat, kuas, pisau palet, palet, sandaran lukisan, serbet, tempat untuk mencuci cat serta pigura atau plangkan. (4) Proses pembuatan karya lukis realis oleh Purwanto JS meliputi proses pencarian ide, persiapan alat dan bahan, membuat dasaran atau blok, membuat sketsa, membuat detail dan pewarnaan, finishing dan pengemasan karya. (5) Visualisasi karya lukis Purwanto JS merupakan perwujudan dari penggabungan unsur-unsur seni lukis. Tampak garis yang digunakan meliputi garis panjang, garis pendek, garis melengkung, garis lurus, garis dan garis tak beraturan. Sedangkan warna menekankan pada warna cerah seperti warna kuning dan hijau karena banyak menggambarkan tentang kesuburan sedangkan tekstur lebih mengutamakan tekstur semu. Bentuk yang digunakan merupakan perwujudan dari alam dengan penggunaan gelap terang yang didasarkan pada perbedaan susunan warna. Lukisan tersebut direalisasikan dengan adanya penggambaran suatu kondisi alam yang nyata dan berusaha menggambarkan objeknya seperti keadaan sesungguhnya yang dapat dilihat.