Abstrak
Pemanfaatan Augmented Reality Technology Sebagai Media Informasi Untuk Memperkenalkan Universitas Sebelas Maret Surakarta
Oleh :
Tito Bagas Harjendro - M3111146 - Fak. MIPA
ABSTRAK
TITO BAGAS HARJENDRO, 2014. “PEMANFAATAN
AUGMENTED REALITY TECHNOLOGY SEBAGAI MEDIA INFORMASI
UNTUK MEMPERKENALKAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET
SURAKARTA.” Program Diploma III Teknik Informatika Fakultas Matematika
dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Sebelas Maret Surakarta.
UNS memiliki kampus dengan suasana kondusif, teduh, rimbun
pepohonan, asri, dan nyaman untuk mendukung kesuksesan pembelajaran para
mahasiswanya serta didukung fasilitas penunjang bagi mahasiswa untuk
mengasah kemampuan di luar kegiatan akademik. Aplikasi multimedia yang
merupakan penggabungan dari komponen teks, suara, gambar dan video akan
membuat pengguna menjadi lebih mudah untuk memahami serta membuat
penyampaian informasi lebih interaktif. Tujuan dari proyek tugas akhir ini untuk
memberi informasi berbasis multimedia tentang Universitas Sebelas Maret
Surakarta.
Aplikasi ini dirancang dan dikembangkan menggunakan metode 4-cycle
meliputi tahapan analisis untuk menjawab rumusan masalah dan mengumpulkan
data, perancangan aplikasi untuk merancang skenario dan story board, pembuatan
aplikasi untuk membuat desain hingga sistem aplikasi dan tahapan pengujian
untuk uji coba aplikasi yang sudah dibuat. Pada tahap pembuatan menggunakan
beberapa software pendukung seperti Adobe Photoshop untuk merancang material
objek, 3D Studio Max 2010 untuk merancang objek 3D, Autodesk Maya dan
DFusion Studio digunakan untuk exporter objek 3D menjadi AR.
Penelitian ini menghasilkan aplikasi multimedia yang dapat
memberikan informasi Universitas Sebelas Maret Surakarta meliputi gambar
gambar gedung-gedung unit kerja UNS serta penjelasan dari unit kerja tersebut
yang ditampilkan dalam bentuk video, animasi dan teks.