Abstrak


Pengaruh corporate governance, struktur kepemilikan, dan cash holdings terhadap nilai perusahaan pada perusahaan non finansial yang tercatat di bursa efek indonesia periode 2009-2012


Oleh :
Shendy Yustianditya - F1211076 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh corporate governance (ukuran dewan direksi, dewan komisaris independen, dan pertemuan dewan), struktur kepemilikan, dan cash holdings terhadap nilai perusahaan perusahaan non finansial yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2009 hingga 2012. Dalam penelitian ini ditambahkan tiga variabel kontrol yaitu resiko finansial, dividend payout ratio (DPR), dan kesempatan investasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan tahunan perusahaan dan Indonesian Capital Market Directory (ICMD) yang dipublikasikan oleh Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2009 hingga 2012. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dewan komisaris independen, pertemuan dewan, dan kesempatan investasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Namun, dewan direksi, cash holdings, dan resiko finansial memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap nilai perusaaan. Sedangkan, struktur kepemilikan dan dividend payout ratio tidak memilik pengaruh terhadap nilai perusahaan. Hasil penelitian juga menunjukkan nilai adjusted R2 sebesar 95,2%. Hasil uji F menunjukkan bahwa variabel independen dan variabel kontrol secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap variabel dependen. Kata Kunci: Nilai Perusahaan, Corporate Governance, Struktur Kepemilikan, Cash Holdings, Resiko Finansial, Dividend Payout Ratio (DPR), Kesempatan Investasi