Abstrak
Kegiatan komunikasi pemasaran rown division melalui media sosial (Studi Deskriptif Kualitatif Mengenai Kegiatan Komunikasi Pemasaran Rown Division melalui Media Sosial Facebook dan Twitter dalam Meningkatkan Jumlah Konsumen)
Oleh :
Devi Anggrahini - D0208003 - Fak. ISIP
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: Pertama, kegiatan
Komunikasi Pemasaran Rown Division melalui Facebook. Kedua kegiatan
Komunikasi Pemasaran Rown Division melalui Twitter. Penelitian dilakukan
dengan menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik
wawancara dan observasi. Pembahasan yang dianalisis melalui hasil wawancara
serta menggunakan interprestasi. Narasumber yang dipilih adalah manager Rown
Division, marketing online Rown Division, dan para konsumen Rown Division.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kegiatan komunikasi pemasaran Rown
Division meliputi tiga elemen penting yang terdapat dalam promotional mix yaitu:
sales promotion dilakukan dengan cara pemberian diskon dan mengadakan kuis
berhadiah. Public relations dilakukan dengan cara terus membina hubungan yang
baik dengan para konsumen. Direct marketing dilakukan dengan terus melakukan
pendekatan dengan konsumen agar mereka sadar dan kemudian dapat langsung
memberikan reaksi atau komentar seakan-akan mereka sedang bertatap muka.
Kata Kunci: komunikasi pemasaran, pemasaran langsung, promosi,
hubungan masyarakat, facebook, twitter.