Abstrak


Preparasi Dan Karakterisasi Membran Keramik Mikrofiltrsi Dari Zeolit Alam Untuk Filtrasi


Oleh :
Esfi Riandini - M0310017 - Fak. MIPA

Telah dilakukan penelitian pembuatan membran keramik mikrofiltrasi dari zeolit alam untuk filtrasi zat warna. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sifat fisik, permeabilitas dan selektivitas membran terhadap zat warna. Membran zeolit dibuat dengan metode press pelet dan dikalsinasi pada suhu 850oC. Karakterisasi membran dilakukan melalui uji kuat tekan, sebaran dan ukuran pori, permeabilitas, selektivitas, dan morfologi. Uji permeabilitas dan selektivitas terhadap zat warna dilakukan pada variasi tekanan 5 Psi,10 Psi,15 Psi, 20 Psi dan 25 Psi. Data menunjukan permeabilitas air memiliki nilai konstan hingga 15 menit pengukuran. Permeabilitas air meningkat dengan semakin tingginya tekanan dan akan berkurang dengan seiring bertambahnya waktu pengukuran karena adanya efek fouling. Membran dari zeolit teraktivasi asam memiliki nilai permeabilitas, ukuran pori, dan luas permukaan membran yang lebih besar dibandingkan membran zeolit tanpa aktivasi asam. Selektivitas membran terhadap zat warna reactive red sebesar 60 % dan terhadap zat rhodamin B sebesar 30%, dimana nilai selktivitas membran akan menurun dengan bertambahnya tekanan.