Abstrak


Minuman long island ice blue sebagai minuman unggulan bagi tamu yang datang di music room (musro) The Sunan Hotel Solo


Oleh :
Elisabeth Iryne Ps - C9411016 - Fak. Sastra dan Seni Rupa

Tujuan penelitian mengetahui cara pembuatan minuman Long Island Ice Blue, megetahui kelebihan dan kekurangan minuman Long Island Ice Blue dan menjelaskan customer lebih tertarik datang ke Music Room (Musro) The Sunan Hotel Solo.
Metode dalam penelitian yaitu metode observasi, wawancaa, studi pustaka dan sumber data. Maka peneliti dapat menganalisa data tersebut dan mengatasi masalah yang dihadapi.
Hasil penelitian menunjukan bahwa Music Room (Musro) dimiliki oleh Departement Food and Beverage, menjual berbagai macam minuman beralkohol maupun tidak beralkohol dan berbagai makanan. Adapun fasilitas hiburan yaitu Live Music. Sehingga peneliti mengetahui cara pembuatan Minuman Long Island Ice Blue yang benar, megetahui kelebihan dari minuman Long Island Ice Blue yaitu familiyar rasanya, sebagai penghangat tubuh, minuman tersebut mempunyai kekurangan yaitu minuman Long Island Ice Blue menggandung kadar alkohol yang tinggi dan penyajian dari Minuman Long Island Ice Blue garnisnya kurang menarik pembeli.
Kesimpulan pembuatan minuman Long Island Ice Blue harus memenuhi 3 karakter agar terjaga kualitas minuman, sehingga mempunyai kelebihan dari minuman Long Island Ice Blue menjadikan minuman tersebut minuman unggulan. Minuman Long Island Ice Blue mempunyai kekurangan kadar alkohol yang cukup tinggi dan dalam penyanjian Minuman Long Island Ice Blue garnisnya kurang menarik pembeli.
Kata kunci : Long Island Ice Blue, Unggulan.