Abstrak


Implementasi program batik solo trans (bst) di kota Surakarta tahun 2014


Oleh :
Rosanna Adhika Ridhafianti - D0110098 - Fak. ISIP

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasiprogram Batik Solo Trans (BST) di kota Surakarta tahun 2014, dan faktor yang menghambat implementasi program tersebut.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Menggunakan teknik sampling purposiveuntukmenentukaninforman yang akandigaliinformasinyatentang BST. Pengumpulan data dengan wawancana mendalam, observasi langsung dan telaah dokumen. Validitas data diuji dengan trianggulasi data berdasarkan data sejenis dari beberapa sumber data yang digali informasinya. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis interaktifyaitudenganreduksi data, penyajian data danverifikasi.
Berdasar hasil penelitian dapat diketahui bahwa implementasi program BST sudah berjalan sesuai ketentuan yaitu melalui tahap sosialisasi, pelaksanaan dan monitoring. Tahap sosialisasi sudah dilakukan cukup baik. Tahap pelaksanaan terdiri dari 3 tahap yaitu merekrut dan membimbing pegawai, pengadaan armada dan penyediaan fasilitas. Tahap monitoring belum dilakukan secara maksimal karena keterbatasan SDM dan sarana. Faktor-faktor yang menghambat implementasi program BST antara lain sikap pelaksana yang masihbelumsesuaidenganketentuan. Sumber daya dana yang terbatas sehingga berpengaruh pada tersendatnya penyediaan armada, halte, fasilitas dan SDM, tidak adanya subsidi operasional sehingga berdampak pada tarif yang mahal dan kerugian pihak operator. Kuantitas SDM yang belum mencukupi kebutuhan. Sarana prasarana yang belum terpenuhi seperti halte yang masih portabel dan belum responsif difabel, juga smartcard yang belum dapat terwujud.
Kata Kunci :Implementasi, Implementasi Program, Implementasi Program Batik Solo Trans, Program Batik Solo Trans, Batik Solo Trans.